KEGIATAN AKHIR TAHUN SALAH SATU MADRASAH DIBAYANGI DUGAAN PRAKTEK PUNGLI

Arthanews.com KotaTasikmalaya-Akhir tahun pembelajaran bagi jenjang pendidikan non formal selalu di akhiri dengan berbagai kegiatan, diantaranya adalan pelaksanaan ujian, dan bagi tingkat madrasah diniyah biasa disebut Ujian Akhir Diniyah Takmiliyah ( UADT ).               
Pelaksanaan UADT tersebut tidak menutup kemungkinan akan memerlukan biaya, yang biasanya dibebankan kepada orang tua santri yang menyekolahkan anaknya di lembaga terkait.

Untuk Kota Tasikmalaya, sesuai dengan hasil musyawarah Forum Komunikasi Diniyah Takmiliyah,  mengeluarkan besar anggaran untuk UADT sebesar Rp. 65.000 sudah berikut dengan ijazah.

Namun sangat di sayangkan kegiatan tersebut selalu saja dibayangi dengan praktek pungli, dengan cara mark up anggaran yang sudah di tentukan.

Hal tersebut terjadi di salah satu madrasah, yaitu MDTA Alhidayah yang berada di Jl. Ampera Barat Babakan Cikiara Kelurahan Panglayungan Kota Tasikmalaya.
Anggaran yang dipungut dari orang tua santri sebesar Rp. 110.000, jelas sekali sudah terjadi mark uo sebesar Rp. 55.000 yang tidak jelas peruntukannya.

WWW ARTHA-NEWS.COM-Kepala MDTA Alhidayah, Saepul Candra, S.Sn.,M.Pd saat di konfirmasi dan dimintai keterangan oleh awak media mengatakan.

"Untuk hal ini saya sama sekali tidak mengetahui, karena dari awal pun tidak pernah ada koordinasi dengan saya, tiba-tiba ada pemberitahuan saja melalui pesan WA group orang tua santri", katanya.

" ini jelas dilakukan oleh oknum lembaga,  karena terkait pemungutan tersebut saya selaku kepala seolah dianggap tidak ada, dan oknum tersebut mengambil keputusan sepihak",jelasnya.

"Hal tersebut sudah saya sampaikan kepada Yayasan yang menaungi lembaga ini, untuk segera ditindaklanjuti, baik secara adat ataupun secara hukum dan perundang-undangan yang berlaku", pungkasnya.

Sampai dengan  berita ini diturunkan,  awak media akan terus mengungkap hal serupa, dan bukan pada MDTA Alhidayah saja.

Karena tidak menutup kemungkinan praktek pungli ditahun ajaran ini akan terjadi dengan motif yang berpariatif.

Editor.Tim
Posting Komentar (0)
Lebih baru Lebih lama